Sepak bola adalah permainan yang sangat populer. Permainan ini di lakukan
oleh 2 tim dengan sebelas pemain di setiap timnya.
Untuk bermain sepak bola pemain harus menguasai teknik-teknik dasar sepak
bola. Teknik-teknik dasar tersebut meliputi mengoper bola, menggiring bola,
dan menembak bola ke gawang. Selain itu juga banyak teknik-teknik tambahan
lainnya yang perlu dikuasai.
Nah, kali ini saya akan menjelaskan tentang teknik dasar mengoper bola.
Mengoper bola adalah menendang bola ke arah pemain tim lainnya. Teknik ini
adalah teknik yang wajib dikuasai oleh pemain bola baik pemula maupun
profesional.
Tips mengoper bola jarak pendek dalam sepak bola
Teknik mengoper bola juga di bagi menjadi 2 jenis yaitu, umpan panjang
(long pass) dan umpan pendek (short pass). Selain itu juga masih banyak
istilah-istilah lain seperti umpan trobosan dan lain sebagainya. Namun
istilah-istilah lain tersebut masih masuk dalam kategori umpan panjang dan
umpan pendek.
Umpan pendek biasa dilakukan ketika rekan tim berada di dekat kita. Teknik
mengoper bola jarak dekat harus menggunakan kaki bagian dalam, hal ini
dikarenakan agar bisa lebih mengontrol bola saat mengoper. Selain itu juga
umpan jarak pendek biasnya dilakukan dengan ketinggian rendah agar bola
cepat sampai dan mengurangi resiko kehilangan mengontrol bola.
Terdapat 3 tips dasar yang harus dikuasai oleh pemain agar bisa melakukan
operan pendek dengan akurat. Berikut tips melakukan operan jarak dekat:
1. Posisi Tubuh
Saat akan melakukan operan jarak dekat, dekati bola dengan condong sedikit
sekitar 30 derajat. Pastikan posisi tulang belakang tetap tegak sebelum
menendang.
Posisi kaki yang menjadi tumpuan harus benar karena ini akan sangat
menentukan keefektifan dan akurasi operan.
Tempatkan kaki tumpuan 15 cm di samping bola, jika menendang dengan kaki
kanan maka kaki kiri disebelah kiri bola, begitupun sebaliknya.
Kaki yang menjadi tumpahan mengarah ke target yang dituju.
2. Saat menendang bola
Saat menendang bola gunakan kaki bagian dalam di bagian tengah. Dan saat
kaki melakukan tendangan pastikan telah mengunci pergelangan kaki.
Tekuk kaki tumpuan agar posisi lebih stabil. Posisi kaki tumpuan juga harus
kuat agar saat menendang kita memiliki kendali penuh atas umpan pendek yang
dilakukan.
3. Gerakan setelah mengoper
Setelah menendang bola, ayunkan kaki ke arah target yang dituju. Gerakan
ini akan menentukan seberapa cepat dan kuat umpan pendek yang dilakukan.
Kecepatan dan kekuatan gerakan ini harus diukur dengan posisi rekan tim
yang dituju. Semakin jauh rekan tim maka semakin cepat pula gerakan ini.
Hal ini dilakukan agar bola bisa meluncur dengan cepat dan tepat sasaran.
Melatih operan jarak dekat
Untuk melakukan latihan operan jarak dekat anda bisa melakukannya dengan
teman anda ataupun sendiri.
Jika anda berlatih dengan teman anda, maka anda bisa mengoper bola secara
bergantian secara terus menerus dan semakin lama harus semakin cepat dan
tepat sasaran. Pastika juga bola tidak melambung agar bola tidak mudah di
halau lawan.
Jika anda berlatih sendiri, anda bisa berdiri sekitar 3 meter dari dinding.
Tendang bola ke arah dinding sehingga bola kembali ke arah anda. Lakukan
hal ini secara terus menerus dan Pastika bola tidak melambung
Demikian lah tips mengoper bola jarak pendek. Semoga bermanfaat dan selamat
berlatihhh
Baca juga:
Post a Comment for "Tips Mengoper Bola Jarak Pendek dalam Sepak Bola"